5 Jenis Software Untuk Mengakses Internet

Siapa yang tidak tau Internet....tentu semua orang tau mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pasti sudah tak asing lagi bahkan saat ini internet seakan menjadi kebutuhan sehari - hari. Dengan adanya internet kita bisa lebih mudah untuk mengetahui berbagai macam informasi dan pemanfaatan internet ini bukan hanya perorangan saja namun mulai dari pemerintahan hingga pedagang semua sekarang serba menggunakan internet. Akan tetapi ada pula sesorang yang menggunakan internet untuk melakukan kejahatan seperti contohnya penipuan dll. Untuk itulah menurut saya internet ini memiliki segudang manfaat yang bisa kita ambil nilai positifnya saja jangan sampai mengambil yang negatif karena dapat membuat kita masuk ke jalur hukum. 

Untuk dapat mengakses internet kita memerlukan software atau yang dalam sehari-hari kita menyebutkan browser atau web browser. Apasih browser itu ? Browser merupakan perangkat lunak yang berfungsi untuk menerima dan menyajikan sumber informasi dari internet biasanya browser disebut dengan penelusur web atau peramban web. Nah, browser ini macamnya ada banyak sekali loh teman-teman mungkin bagi kita yang tidak asing adalah Google chrome, Mozilla firefox, Safari dan Internet exproler. Lalu apakah perbedaan masing-masing software mari kita simak di artikel kali ini. 

  • Google Chrome

Sesuai namanya google chrome merupakan software yang dibuat dan dikembangkan oleh google, software ini dirilis pertama kali pada tahun 2008 dan pada saat itu hanya dapat diakses di Microsoft Windows saja baru kemudian porting ke linux, Android, iOS dan MacOS. Google chrome sendiri memiliki kelebihan yang diantaranya ialah : Ringan, cepat, design yang simple,langsung terhubung dengan google, dapat mendeteksi keyword dan memiliki sistem perlindungan yang kuat dari hacker. Sementara  kekurangan ialah: memakan banyak RAM  bagi laptop kentang seperti saya ini. Hingga saat ini chrome masih menjadi salah satu web browser yang paling banyak digunakan oleh pengguna internet karena seperti yang kita ketahui bahwa chrome adalah milik perusahaan ternama yakni Google.
  • Mozilla Firefox
Yang kedua ada mozilla firefox, software yang didirikan oleh yayasan mozilla beserta ratusan relawan ini termasuk salah satu software yang memiliki banyak pengguna. Peramban yang juga dapat dijalankan melalui  Android, Windows, Linux hingga Mac Os ini tak kalah bagus jika dibandingkan dengan google chrome dan inetrnet exproler. Mozilla diluncurkan kebih dulu ketimbang google chrome yakni pada tanggal 23 september 2002 yah bisa dibilang lebih tuaan dikit lah ya. Walaupun didirikan lebih dulu bukan berarti mozilla ini yang paling sempurna, tentu masing-masing punya kelebihan dan kekurangan. Oke kelebihan dari mozilla ialah memiliki navigasi yang lebih baik, mempunyai ratusan add-ons, keamanan yang lebih baik  dibanding browser lain, memiliki penampilan yang simple ,ringkes dan konfigurasi browser yang lengkap. Sementara kelemahannya adalah agak lama ketika menjalankan waktu pertama kali menjalankan program, jika ada update terbaru maka kita harus mendownload versi terbarunya dan waktu proses halaman terntentu lebih lambat, diperkirakan karena ada masalah kompatibilitas atau kesesuaian antara pengkodean halaman situs dengan browser mozilla.
  • Internet Exploreer

Internet explorer adalah sebuah web browser dan perangkat lunak tak bebas dari Microsoft, sebelum terkenal dengan sebutan IE atau Internet Explorer dulu software ini dikenal dengan nama Microsoft Internet Explorer dan selalu disertakan dalam setiap rilis sistem operasi microsoft windows sejak tahun 1995. IE sendiri mulai luas dipergunakan yakni pada tahun 1999 hampir 95% pengguna web menggunakannya, yah maklum mungkin dulu mereka nyaman menggunakannya tapi lama kelamaan muncul banyak software yang juga dapat mengakses internet akhirnya IE kehilangan pangsa pasar akibat daya saing yang luar biasa apalagi sejak ada masalah tentang keamanaan pengguna yang dirasa kuran ditambah kemunculan Mozilla dan juga Chrome. Internet explorer memiliki kelebihan : menyediakan add ons walaupun tak sebanyak mozilla dan fitur bookmark pada internet explorer langsung terhubung kedalam windows live dll. Sementara kelemahannya adalah membutuhkan resources yang besar tidak seperti mozilla atau chrome yang ringan, berat saat awal membuka start awal dan membuka tab baru dan tidak responsive atau tidak mendukung ketika membuka script tertentu.
  • Safari
Berikutnya ada peramban web buatan dari Apple Inc yakni Safari. Software yang dirilis pada tahun 2003 ini dulunya memang hanya tersedia khusus bagi pengguna Mac Os dan iOS dan tidak bisa diakses bagi pengguna versi Windows, namun lama kelamaan software ini sekarang sudah bisa digunakan pada platform lain seperti  Android dan Windows. Walaupun penggunanya tidak sebanyak chrome akan tetapi software ini masih tersedia hingga saat ini. 

  • Opera

Selanjutnya ada Opera browser, Yah peramban web dan paket perangkat lunak antar platform ini pertama kali dirilis pada 10 April tahun 1995 di Oslo, Norwegia. Opera browser terkenal memiliki penjelajahan internet yang sangat cepat, karena memiliki mesin pengolah khusus yang dapat mengkompresi ukuran file pada sebuah konten atau situs website sehingga dapat menghemat data karena ukuran file yang di akses menjadi kecil. Hingga saat ini software ini masih tersedia dan kita dapat mendownloadnya melalui laman resmi dari Opera Browser. 

Oke itulah 5 jenis software untuk mengakses internet versi mas subhan blog, jadi kamu lebih suka yang mana ?? kalau saya sih lebih sering menggunakan google chrome tapi terkadang juga saya menggunakan mozilla untuk kebutuhan lain. Terima kasih sudah membaca artikel ini semoga bermanfaat. 

Comments

Popular posts from this blog

BlueHost Review 2021: What's New In BlueHost? The Complete Overview With Pros & Cons

Task Manager Versi Lama Masih Ada di Windows 11

Ini Dia Bocoran Spesifikasi OnePlus Nord CE 3