Cara Mudah Membuat dan Memasang Notifikasi Cookies di Blog


Cookies adalah kumpulan data yang diterima oleh komputer dari sebuah situs dan mengirimkan kembali ke situs yang dikunjungi. Dengan cookies, website dapat menyimpan rekam jejak aktivitas yang dilakukan oleh pengunjung. Sebelumnya Google sendiri telah mengumumkan kepada pemilik blog atau website agar segera memasang cookie ke websitenya. Hal ini bertujuan untuk menyesuaikan dengan peraturan yang ada di Negara Uni-Eropa, peraturan ini juga sering disebut dengan nama General Data Protection Regulation atau GDPR. GDPR sendiri adalah sebuah regulasi perlindungan data yang mengatur dan melindungi data pribadi seseorang baik yang berada di dalam maupun diluar Uni-Eropa. 

Lalu, Bagaimanakah cara membuat dan memasang cookies kedalam blog ?

Berikut adalah Cara Mudah Membuat dan Memasang Notifikasi Cookies di Blog :

  1. Langkah pertama, silahkan  download open source dulu dengan mengunjungi link berikut :  https://www.osano.com/cookieconsent/download/
  2. Berikutnya, Scroll ke bawah dan pilih " Start Coding " di pojok kanan bawah. perhatikan gambar berikut ;
  3.  

  4. Jika sudah maka, nanti akan muncul beberapa pilihan pengaturan tampilan cookies sesuai yang kamu inginkan mulai dari posisi, layout hingga teks custom, seperti gambar dibawah ini : 


  • KETERANGAN

  • 1. Position : Pada position sudah diberikan beberapa pilihan untuk mengatur letak cookies itu akan muncul dari sebelah mana, silahkan pilih dan atur letaknya sesuai yang kamu inginkan
  • 2. Lay out  : Untuk pengaturan lay out yang di maksud disini adalah Mode yang akan kamu pilih sebagai tampilan cookies, pilihlah sesuai selera kamu.
  • 3. Palette   : Palette merupakan pilihan desain dan model warna yang dapat kamu pilih sebagai tampilan cookies atau kamu juga bisa membuatnya modelnya sendiri dengan mengisi " Create your own " yang dimana disitu kamu bisa mengaturnya sendiri.


  • 4. Learn More Link : Khusus learn more link kamu bisa membuat tautan kebijakan kamu sendiri dengan memilih dan mengisi kolom " Link to your own policy ". Namun, saya menyarankan agar dibiarkan seperti tampilan gambar diatas.
  • 5. Compliance Type : Sama seperti No.4 kamu bisa memilih jenis compliance type atau jenis kaptuhan pengunjung ketika nantinya cookies muncul di blog kamu, saran saya juga tetap sama biarkan dengan tampilan default saja.
  • 6. Custom text        : Custom text atau teks kustom biarkan saja dengan text default, kalau mau dirubah terserah kamu.

  • Jika pengaturan konfigurasi diatas telah selesai kamu lakukan, maka akan muncul kode hasil generate yang telah dipersiakan oleh cookies untuk kamu salin ke Blog kamu. Caranya adalah sebagai berikut : 
  1. Buka dashboard blogger
  2. Pilih menu Tema/Theme
  3. Pilih Edit HTML
  4. Perhatikan Gambar diatas Copy dan Pastekan kode yang paling atas tepat berada diatas          kode " </head> "
  5. Kemudian Copy dan Pastekan kode yang dibawahnya tepat berada diatas kode " </body> "
  6. Jika sudah silahkan simpan tema.
Itulah Cara Mudah Membuat dan Memasang Notifikasi Cookies di Blog, untuk memastikan hasil dari pembuatan cookies di blog kamu berhasil atau tidak silahkan buka blog kamu dan tunggu sampai notifikasi cookiesnya tampil. Selamat mencoba,, terima kasih..............




Comments

Popular posts from this blog

BlueHost Review 2021: What's New In BlueHost? The Complete Overview With Pros & Cons

Ini Dia Bocoran Spesifikasi OnePlus Nord CE 3

Microsoft akan Berikan Fokus Perbaikan PC Gaming